Latar Belakang

CGS-CIMB secara Grup akan mengadakan acara stock challenge bertajuk ASEAN Investment Challenge. ASEAN Investment Challenge adalah salah satu kegiatan dalam rangka menjalankan perusahaan dengan prinsip-prinsip ESG, dengan memperkenalkan saham-saham ESG dalam investment challenge tersebut dan memberikan perjalanan edukasi yang komprehensif tentang investasi saham kepada anak muda. ASEAN Investment Challenge ditujukan untuk mahasiswa, khususnya fakultas ekonomi dan bisnis di 4 negara: Malaysia, Indonesia, Singapura dan Thailand (MIST). Kami berharap dengan investment challenge ini, peserta dan terutama para pemenang, akan menjadi investor muda yang memiliki pengetahuan. yang cukup tentang investasi. Selain itu, kami juga berharap akan lahir talenta-talenta muda terbaik dan siap membangun pasar modal yang kuat di Indonesia. Acara ini juga akan didukung oleh bursa dari 4 negara yaitu Indonesia Stock Exchange, Bursa Malaysia, Singapore Exchange, serta Stock Exchange of Thailand

Timeline

  • 1 Juni -31 Juli 2023: Registrasi
  • 1 Juni – 6 Agustus 2023 : Learning Journey
  • 7 Agustus – 29 September 2023: Country Challenge
  • Januari 2024: Presentasi Final

Kriteria Penilaian

  1. 1st Round (Country Level) : Menyelesaikan e-Learning (20%), Profit & Loss (60%), ESG (20%)
  2. Final Round (Regional Level): Manajemen Resiko (35%), ESG (35%), Presentasi ke Juri (30%)

Hadiah 1st Round (Country Level)

  • 1st Round :
  1. Juara 1: IDR 100,000,000
  2. Juara 2: IDR 60,000,000
  3. Juara 3: IDR 40,000,000
  4. 3 Peserta terbaik: @‌IDR 5,000,000

Hadiah Final Round (Regional Level)

  • Juara 1: SGD20.000
  • Juara 2: SGD10,000
  • Juara 3: SGD8,000

Juri

  • Juri pada 1st Round (Country Level)
  1. Reinald Aditya Wangsanata (Direktur)
  2. Chan Chou Hing (Direktur)
  3. Hadi Soegiarto (Head of Research Indonesia Stock Exchange)
  4. Perwakilan dari Indonesia Stock Exchange

 

  • Juri pada Final Round (Regional Level)
  1. Malaysia: Perwakilan dari Bursa Malaysia
  2. Indonesia: Perwakilan dari Indonesia Stock Exchange
  3. Singapore: Perwakilan dari Singapore Exchange
  4. Thailand: Perwakilan dari Stock Exchange of Thailand
  5. Group Head of Research CGS-CIMB

Untuk pertanyaan lebih lanjut dapat menghubungi:

1.Rama Citra Ningrum (Marketing and Communications)

2.Talitha Zahrah Azzizah (Marketing and Communications)

Atau Email ke: investmentchallenge.id@cgs-cimb.com